[Hoaks] Video Klaim Bantuan Kartu Indonesia Sehat (KIS) Senilai Jutaan Rupiah di Tuban
Kronologi:
Beredar di Tuban, ditemukan video di media sosial Facebook, WhatsApp, dan TikTok yang mengklaim adanya tautan untuk mendaftar pengambilan bantuan sosial (bansos) melalui Kartu Indonesia Sehat (KIS). Video tersebut menyebutkan bahwa pemilik KIS akan memperoleh bantuan senilai Rp2,6 juta hingga Rp6 juta dengan mengakses tautan yang dicantumkan terpisah di kolom keterangan (caption) video tersebut.
Penjelasan:
Video yang beredar mengenai pendaftaran bantuan dari KIS BPJS Kesehatan terbukti tidak benar atau hoaks. Dilansir dari liputan6.com, Kepala Humas BPJS Kesehatan, Rizky Anugrah, menegaskan bahwa informasi tersebut merupakan hoaks atau modus penipuan. Masyarakat diminta untuk waspada terhadap informasi serupa, mengabaikannya, dan dapat mengonfirmasi melalui Care Center 165, aplikasi Mobile JKN, atau layanan Pandawa (Pelayanan Melalui WA) di nomor 08118165165.