diskominfo@tubankab.go.id (0356) 8832697

Cek Hoaks atau Fakta ?

masukkan kata kunci anda.

[Hoaks] Tautan Pendaftaran Beasiswa Unggulan Bank Indonesia

  • Hoaks

Kronologi:

Beredar sebuah tautan di media sosial Facebook yang diklaim sebagai pendaftaran Beasiswa Unggulan Bank Indonesia (BI). Dalam unggahan tersebut, disebutkan bahwa program beasiswa ini tersedia untuk siswa Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), serta mahasiswa Sarjana (S1) dan Magister (S2).

 

Penjelasan:

Berdasarkan hasil penelusuran tim Klinik Hoaks Diskominfo SP Tuban, unggahan yang berisi tautan “Pendaftaran Beasiswa Unggulan Bank Indonesia” merupakan konten palsu. Dikutip dari turnbackhoax.id, tautan tersebut tidak mengarah ke laman resmi BI, melainkan ke halaman pengisian data untuk masuk ke akun Telegram, yang berpotensi digunakan untuk pencurian data. Selain itu, laman resmi bicara131.bi.go.id menyatakan bahwa pendaftaran Beasiswa Unggulan BI hanya dilakukan melalui pengajuan diri serta koordinasi dengan kampus atau sekolah mitra Bank Indonesia. Masyarakat diimbau untuk selalu memeriksa sumber informasi sebelum membagikan atau mengakses tautan yang mencurigakan.

Permohonan Klarifikasi

Kirimkan detail informasi yang kamu dapat, akan kami bantu cari klarifikasinya dalam 1x24 jam.